Menu

Mode Gelap
RK-FT Terus Bergerak dan Bekerja, Rencanakan Bangun Sport Centre Pertama di Mitra Program CPMI ke Jepang Inisiasi Pemkab Mitra Banjir Pelamar, Panitia Jamin Seleksi Profesional  Momen Penghayatan Jumat Agung, Bupati Ronald Kandoli Ajak Jemaat Renungi Pengorbanan Yesus di Kayu Salib  Wali Kota Caroll Senduk Teken Kesepakatan dengan BSG, Pastikan Pengelolaan Keuangan Tomohon Makin Profesional Jamin Pelayanan Publik Optimal, Wawali Segar Sidak Kelurahan dan RSUD Anugerah Awasi Komoditi dan Produk Ritel,Jamin Ketersediaan Jelang Perayaan Paskah di Kota Tomohon

Berita

Caroll Senduk Dilantik sebagai Ketua Panitia Konsultasi Nasional FK-PKB PGI

badge-check


					Caroll Senduk Dilantik sebagai Ketua Panitia Konsultasi Nasional FK-PKB PGI Perbesar

 

KLIKNARASI.ID – Walikota Tomohon, Caroll J. A. Senduk, SH, resmi dilantik sebagai Ketua Umum Panitia Konsultasi Nasional Forum Komunikasi Pria Kaum Bapa PGI (FK-PKB PGI) ke-18 dalam sebuah ibadah pelantikan yang berlangsung di GMIM Kakaskasen Pniel, Minggu, 6 April 2025.

Acara ini dihadiri oleh Wakil Walikota Tomohon Sendy G. A. Rumajar, SE, MI Kom, serta berbagai tokoh gereja dan masyarakat.

Dalam sambutannya, Caroll Senduk menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yesus Kristus atas penyertaan-Nya dalam proses pembentukan panitia. Ia juga mengungkapkan terima kasih kepada Sinode GMIM yang mendapat kepercayaan menjadi tuan rumah acara ini serta kepada Ketua FK-PKB PGI, Prof. Dr. (HC) Olly Dondokambey, SE, atas kepercayaan yang diberikan kepada panitia.

“Sebagai panitia, kita harus bekerja sama dan bahu-membahu demi kesuksesan acara ini. Kita melakukan semua ini untuk satu tujuan mulia: demi kemuliaan nama Tuhan Yesus Kristus,” ujar Caroll Senduk.

Dengan pelantikan ini, diharapkan panitia dapat bekerja sama dengan penuh tanggung jawab dan semangat untuk menyukseskan Konsultasi Nasional FK-PKB PGI ke-18 yang akan diselenggarakan di Kota Tomohon.

Acara pelantikan ini juga dihadiri oleh Ketua TP-PKK Kota Tomohon drg. Jeand’arc Senduk-Karundeng, Ariel Warouw, Majelis Pekerja Harian PGI, Ketua VI FK-PKB PGI beserta pengurus FK-PKB PGI lainnya, Sekretaris FK-PKB PGI Maikel Roring, Bendahara Matindas Rumambi, serta Anggota DPR/MPR RI Lucky Lumopa. Hadir pula Ketua P/KB Sinode GMIM Ir. Maurits Mantiri, MM, bersama seluruh komisi P/KB Sinode GMIM, Ketua BPMW Kakaskasen Pdt. Julien Sagai-Karwur, serta para pendeta pelayan GMIM Kakaskasen Pniel, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Edwin Roring, SE, ME, para ketua komisi PKB se-Sinode GMIM, panitia yang baru dilantik, dan jemaat GMIM Kakaskasen Pniel.

 

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

RK-FT Terus Bergerak dan Bekerja, Rencanakan Bangun Sport Centre Pertama di Mitra

18 April 2025 - 18:30 WIB

Program CPMI ke Jepang Inisiasi Pemkab Mitra Banjir Pelamar, Panitia Jamin Seleksi Profesional 

18 April 2025 - 18:18 WIB

Momen Penghayatan Jumat Agung, Bupati Ronald Kandoli Ajak Jemaat Renungi Pengorbanan Yesus di Kayu Salib 

18 April 2025 - 18:06 WIB

Wali Kota Caroll Senduk Teken Kesepakatan dengan BSG, Pastikan Pengelolaan Keuangan Tomohon Makin Profesional

15 April 2025 - 15:33 WIB

Jamin Pelayanan Publik Optimal, Wawali Segar Sidak Kelurahan dan RSUD Anugerah

15 April 2025 - 15:22 WIB

Trending di Berita