KLIKNARASI.ID--Bupati Minahasa Tenggara Ronald Kandoli didaulat sebagai Ketua Umum Panitia Lomba Cerdas Cermat Alkitab (CCA) tingkat Sinode GMIM Anak Sekolah Minggu (ASM) yang akan digelar di bulan Agustus 2025 di Ratatotok.
Penunjukan Bupati Ronald Kandoli dirangkaikan dengan Ibadah bersama di Jemaat GMIM ‘Efrata’ Wilayah Ratatotok, belum lama ini.

Ibadah dipimpin langsung oleh Ketua Komisi Pelayanan Anak (KPA) Sinode GMIM, Penatua Michael Mait, S.Kom, yang juga melantik seluruh panitia pelaksana kegiatan.
Hadir pula dalam ibadah tersebut, Ketua TP-PKK Kabupaten Mitra Ny Stefa Kandoli-Antou, Sekretaris Kabupaten (Sekkab) David H. Lalandos, Asisten I Jani Rolos, Kepala Inspektorat Marie Makalow, dan tokoh masyarakat Dekker Mamusung.
Dalam prakatanya, Bupati Ronald Kandoli menyampaikan rasa syukurnya atas kesempatan yang diberikan Tuhan Yesus, sebagai kepala gereja sehingga bisa berkumpul dalam pelayanan. Sekaligus bisa dipercaya mengambil tanggung jawab untuk melayani Tuhan.
“Bersyukur kepada Tuhan, pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara boleh bersama-sama beribadah di Jemaat GMIM Efrata Wilayah Ratatotok,” buka Bupati Ronald Kandoli dalam sambutannya.
“Terima kasih juga atas kepercayaan yang diberikan oleh KPA Sinode GMIM, yang diberikan untuk memimpin panitia lomba CCA,” tambah Bupati RK sapaan akrabnya.
Atas kepercayaan tersebut, Bupati RK pun mengajak anak-anak Sekolah Minggu agar semakin giat dalam membaca Alkitab.
“Saya mengajak kepada adik-adik Sekolah Minggu untuk lebih rajin membaca Alkitab. Karena pada bulan Agustus nanti, khususnya anak-anak dari Wilayah Ratatotok akan mengikuti lomba CCA tingkat Sinode GMIM,” ajak Bupati Ronald Kandoli.
Selain memberikan semangat kepada para anak-anak, Bupati Ronald Kandoli juga mengajak seluruh panitia untuk bekerja sama demi kesuksesan kegiatan rohani tahunan tersebut.
“Mari kita sukseskan bersama kegiatan Lomba CCA tingkat Sinode GMIM yang akan dilaksanakan di Jemaat GMIM Efrata Wilayah Ratatotok,” kuncinya (red)